1 Okt 2011

Keampuhan Sebuah Doa

Ijazah bagi sebagian besar orang yang pernah mengenyam kehidupan sebagi santri, entah berupa doa maupun suwuk, merupakan suatu hal yang menempati posisi sangat urgen dalam kehidupannya untuk nasyrul 'ilmi atau hanya sekedar untuk hidup di tengah masyarakat kelak. Terlebih bila ijazah itu diberikan oleh Kiai yang notabene sudah mempunyai reputasi akan kejadukan, kekeramatan, dan keampuhan doanya. Tak sedikit seorang Kiai yang sudah sampai pada tataran maqom tertentu segala apa yang diucapkannya - meski tampak remeh dan sepele, bisa menjadi ijazah doa yang manjur...